BI Rate turun 50 BP

Posted by Investor Awam | Thursday, March 05, 2009 | | 0 comments »

Kemarin, BI akhirnya menurunkan ratenya dari 8,25 menjadi 7,75. Tindakan ini diambil setelah beberapa indikator ekonomi melemah serta untuk antisipasi bahaya NPL yang memburuk.

Apa yang terjadi adalah sebuah euphoria di bursa. Optimisme yang berlebihan dimulai dari pembelian gila2an di saham2 perbankan, kemudian merembat ke saham2 lainnya. Penurunan BI rate ini terasa seperti adrenalin awal "herding mentality"- berita untuk sama2 masuk ke bursa. Momentum yang hebat... untuk short term. Untuk long term, penurunanBI rate ini masih dipertanyakan efektifitasnya.

BI rate turun bukan berarti kredit bank akan turun. Apa yang terjadi di bank2 indonesia saat ini adalah ketatnya likuiditas. Bank2 mulai bersaing mendapatkan dana pihak ke3 dengan mempertahankan bahkan menawarkan bunga dposito yang super tinggi. Akibatnya untuk menjaga margin, bank belum mau menurunkan bunga kredit kendati Bi rate sudah turun.
Selama bank masih bersaing dan tidak mau menurunkan bunga deposito, penurunan bi rate jarang effective. Tentu saja bunga kredit yang tidak turun bukanlah obat untuk sektor riil yang sedang lesu ini.

0 comments